Jumat, 22 November 2013

CARA MERAKIT KABEL LAN ATAU UTP

Langkah - langkah merakit jaringan komputer dengan kabel LAN :


Sebelum merakit jaringan, komputer tersebut harus memiliki Port Ethernet / LAN Card. Berikut adalah contoh penggunaan Port Ethernet
 
Komputer pada umumnya sudah memiliki Port Ethernet, akan tetapi jika komputer tersebut masih belum memiliki dapat ditambahkan NIC USB. Berikut contoh Port LAN pada laptop.

Selanjutnya, untuk menghubungkan jaringan komputer kita dapat menggunakan kabel LAN atau kabel UTP dengan mengkonfigurasikan Cross Over dan selanjutnya kita dapat menghubungkan kabel LAN tersebut pada masing - masing port pada komputer atau laptop. Setelah kita menyiapkan koneksi secara fisik melalui konektor, kita harus mensetting IP address pada masing - masing komputer agar dapat terkoneksi.

Berikut adalah langkah - langkah beserta capture untuk semua tipe windows.


  • Klik ikon yang bertanda kurung merah sebelah kanan bawah dekstop, kemudian klik Open Network and Sharing Center. 

  • Kemudian klik Local Area Connection
  •  Klik Propertise

  • Sorot pada Internet Protocol Version 4 (TCP) lalu klik propertis
 



  • Pilih use the following IP address
  • Isi IP address, contohnya 192.168.0.1
  • subnet mask 255.255.255.0
  • lalu klik OK



Setting juga pada komputer B, hanya saja terdapat perbedaan dalam mengisi IP address, 192.168.0.2



Lalu bagaimana jika jaringan komputer masih belum terhubung?
Untuk mengecek koneksi pada jaringan apakah jaringan tersebut telah terkoneksi dengan baik, kita dapat melakukan perintah ping namun terlebih dahulu matikan Windows Firewallnya melalui Control Panel. Di komputer A dapat dilakukan perintah ke komputer B dengan cara masuk ke Command Prompt, klik bersamaan Logo Windows dan R, lalu ketik CMD maka akan tampil layar Command Prompt. Setelah itu ketik Ping 192.168.0.2 lalu tekan Enter dan harus ada reply dari komputer B dengan kode yang sama pula. Maka akan muncul tampilan seperti berikut.



Demikian cara merakit jaringan LAN menggunakan kabel UTP atau LAN Cross-over.